Duta Bahasa Provinsi Banten Menggelar sosialisasi di UNILAM

Duta Bahasa  Provinsi Banten  Menggelar  sosialisasi di UNILAM

Rangkasbitung, Rabu, 30 April 2025

Dalam upaya meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap penggunaan bahasa  yang baik dan benar dimasyarakat, Duta Bahasa Provinsi Banten menggelar sosialisasi pemilihan Duta Bahasa 2025 di Universitas La Tansa Mashiro .
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan kantor Bahasa Provinsi Banten, Ibu Linda Wahyu wibawa dan para duta bahasa provinsi Banten tahun sebelumnya yang berbagi pengalaman serta motivasi kepada mahasiswa UNILAM. Kehadiran mereka disambut hangat oleh perwakilan rektorat, Ibu Irna Yustina serta para perwakilan kaprodi UNILAM

"pemilihan duta bahasa  bertujuan untuk mencetak generasi muda yang cakap berbahasa Indonesia, tetapi juga peduli terhadap pelestarian bahasa daerah dan memiliki kemampuan berbahasa asing sebagai moral di era globalisasi" Ujar Linda

Mahasiswa yang hadir pun antusias mengikuti kegiatan ini, mereka mendapat informasi terkait tahapan seleksi, persyaratan peserta, serta peran dan tanggungjawab seorang duta bahasa dalam membangun kesadaran berbahasa yang baik di masyarakat.
Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan semakin banyak pemuda yang tergerak untuk berpartisipasi dalam pemilihan duta bahasa provinsi Banten 2025 dan menjadi agen perubahan dalam mengembangkan kekayaan bahasa di Indonesia.
"Utamakan bahasa Indonesia
Lestarikan bahasa daerah
Kuasai bahasa asing "

Writter : Lia
📸 : Desta

Artikel ini sudah dilihat sebanyak 24 kali

Berbagi ke Sosial Media